Sex Dalam Islam

Sebagai bagian dari fitrah kemanusiaan, Islam tidak pernah memberangus hasrat seksual. Islam memberikan panduan lengkap agar seks bisa tetap dinikmati seorang muslim tanpa harus kehilangan ritme ibadahnya.

Bulan Syawal, bagi umat Islam Indonesia, bisa dibilang sebagai musim kawin. Anggapan ini tentu bukan tanpa alasan. Kalangan santri dan muhibbin biasanya memang memilih bulan tersebut sebagai waktu untuk melangsungkan aqad nikah.

Kebiasaan tersebut tidak lepas dari anjuran para ulama yang bersumber dari ungkapan Sayyidatina Aisyah binti Abu Bakar Shiddiq yang dinikahi Baginda Nabi pada bulan Syawwal. Ia berkomentar, “Sesungguhnya pernikahan di bulan Syawwal itu penuh keberkahan dan mengandung banyak kebaikan.”

Namun, untuk menggapai kebahagiaan sejati dalam rumah tangga tentu saja tidak cukup dengan menikah di bulan Syawwal. Ada banyak hal yang perlu dipelajari dan diamalkan secara seksama oleh pasangan suami istri agar meraih ketentraman (sakinah), cinta (mawaddah) dan kasih sayang (rahmah), baik lahir maupun batin. Salah satunya –dan yang paling penting– adalah persoalan hubungan intim atau dalam bahasa fiqih disebut jima’.

Sebagai salah tujuan dilaksanakannya nikah, hubungan intim –menurut Islam– termasuk salah satu ibadah yang sangat dianjurkan agama dan mengandung nilai pahala yang sangat besar. Karena jima’ dalam ikatan nikah adalah jalan halal yang disediakan Allah untuk melampiaskan hasrat biologis insani dan menyambung keturunan bani Adam.

Selain itu jima’ yang halal juga merupakan iabadah yang berpahala besar. Rasulullah SAW bersabda, “Dalam kemaluanmu itu ada sedekah.” Sahabat lalu bertanya, “Wahai Rasulullah, apakah kita mendapat pahala dengan menggauli istri kita?.” Rasulullah menjawab, “Bukankah jika kalian menyalurkan nafsu di jalan yang haram akan berdosa? Maka begitu juga sebaliknya, bila disalurkan di jalan yang halal, kalian akan berpahala.” (HR. Bukhari, Abu Dawud dan Ibnu Khuzaimah)

Karena bertujuan mulia dan bernilai ibadah itu lah setiap hubungan seks dalam rumah tangga harus bertujuan dan dilakukan secara Islami, yakni sesuai dengan tuntunan Al-Quran dan sunah Rasulullah SAW.

Hubungan intim, menurut Ibnu Qayyim Al-Jauzi dalam Ath-Thibbun Nabawi (Pengobatan ala Nabi), sesuai dengan petunjuk Rasulullah memiliki tiga tujuan: memelihara keturunan dan keberlangsungan umat manusia, mengeluarkan cairan yang bila mendekam di dalam tubuh akan berbahaya, dan meraih kenikmatan yang dianugerahkan Allah.

Ulama salaf mengajarkan, “Seseorang hendaknya menjaga tiga hal pada dirinya: Jangan sampai tidak berjalan kaki, agar jika suatu saat harus melakukannya tidak akan mengalami kesulitan; Jangan sampai tidak makan, agar usus tidak menyempit; dan jangan sampai meninggalkan hubungan seks, karena air sumur saja bila tidak digunakan akan kering sendiri.

Wajahnya Muram
Muhammad bin Zakariya menambahkan, “Barangsiapa yang tidak bersetubuh dalam waktu lama, kekuatan organ tubuhnya akan melemah, syarafnya akan menegang dan pembuluh darahnya akan tersumbat. Saya juga melihat orang yang sengaja tidak melakukan jima’ dengan niat membujang, tubuhnya menjadi dingin dan wajahnya muram.”
Sedangkan di antara manfaat bersetubuh dalam pernikahan, menurut Ibnu Qayyim, adalah terjaganya pandangan mata dan kesucian diri serta hati dari perbuatan haram. Jima’ juga bermanfaat terhadap kesehatan psikis pelakunya, melalui kenikmatan tiada tara yang dihasilkannya.

Puncak kenikmatan bersetubuh tersebut dinamakan orgasme atau faragh. Meski tidak semua hubungan seks pasti berujung faragh, tetapi upaya optimal pencapaian faragh yang adil hukumnya wajib. Yang dimaksud faragj yang adil adalah orgasme yang bisa dirasakan oleh kedua belah pihak, yakni suami dan istri. Mengapa wajib? Karena faragh bersama merupakan salah satu unsur penting dalam mencapai tujuan pernikahan yakni sakinah, mawaddah dan rahmah. Ketidakpuasan salah satu pihak dalam jima’, jika dibiarkan berlarut-larut, dikhawatirkan akan mendatangkan madharat yang lebih besar, yakni perselingkuhan. Maka, sesuai dengan prinsip dasar islam, la dharara wa la dhirar (tidak berbahaya dan membahayakan), segala upaya mencegah hal-hal yang membahayakan pernikahan yang sah hukumnya juga wajib.

Namun, kepuasan yang wajib diupayakan dalam jima’ adalah kepuasan yang berada dalam batas kewajaran manusia, adat dan agama. Tidak dibenarkan menggunakan dalih meraih kepuasan untuk melakukan praktik-praktik seks menyimpang, seperti sodomi (liwath) yang secara medis telah terbukti berbahaya. Atau penggunaan kekerasaan dalam aktivitas seks (mashokisme), baik secara fisik maupun mental, yang belakangan kerap terjadi. Maka, sesuai dengan kaidah ushul fiqih “ma la yatimmul wajibu illa bihi fahuwa wajibun” (sesuatu yang menjadi syarat kesempurnaan perkara wajib, hukumnya juga wajib), mengenal dan mempelajari unsur-unsur yang bisa mengantarkan jima’ kepada faragh juga hukumnya wajib.

Bagi kaum laki-laki, tanda tercapainya faragh sangat jelas yakni ketika jima’ sudah mencapai fase ejakulasi atau keluar mani. Namun tidak demikian halnya dengan kaum hawa’ yang kebanyakan bertipe “terlambat panas”, atau –bahkan— tidak mudah panas. Untuk itulah diperlukan berbagai strategi mempercepatnya.

Dan, salah satu unsur terpenting dari strategi pencapaian faragh adalah pendahuluan atau pemanasan yang dalam bahasa asing disebut foreplay (isti’adah). Pemanasan yang cukup dan akurat, menurut para pakar seksologi, akan mempercepat wanita mencapai faragh.
Karena dianggap amat penting, pemanasan sebelum berjima’ juga diperintahkan Rasulullah SAW. Beliau bersabda, “Janganlah salah seorang di antara kalian menggauli istrinya seperti binatang. Hendaklah ia terlebih dahulu memberikan pendahuluan, yakni ciuman dan cumbu rayu.” (HR. At-Tirmidzi).

Ciuman dalam hadits diatas tentu saja dalam makna yang sebenarnya. Bahkan, Rasulullah SAW, diceritakan dalam Sunan Abu Dawud, mencium bibir Aisyah dan mengulum lidahnya. Dua hadits tersebut sekaligus mendudukan ciuman antar suami istri sebagai sebuah kesunahan sebelum berjima’. Ketika Jabir menikahi seorang janda, Rasulullah bertanya kepadanya, “Mengapa engkau tidak menikahi seorang gadis sehingga kalian bisa saling bercanda ria? …yang dapat saling mengigit bibir denganmu.” HR. Bukhari (nomor 5079) dan Muslim (II:1087).

Bau Mulut
Karena itu, pasangan suami istri hendaknya sangat memperhatikan segala unsur yang menyempurnakan fase ciuman. Baik dengan menguasai tehnik dan trik berciuman yang baik, maupun kebersihan dan kesehatan organ tubuh yang akan dipakai berciuman. Karena bisa jadi, bukannya menaikkan suhu jima’, bau mulut yang tidak segar justru akan menurunkan semangat dan hasrat pasangan. Sedangkan rayuan yang dimaksud di atas adalah semua ucapan yang dapat memikat pasangan, menambah kemesraan dan merangsang gairah berjima’. Dalam istilah fiqih kalimat-kalimat rayuan yang merangsang disebut rafats, yang tentu saja haram diucapkan kepada selain istrinya.

Selain ciuman dan rayuan, unsur penting lain dalam pemanasan adalah sentuhan mesra. Bagi pasangan suami istri, seluruh bagian tubuh adalah obyek yang halal untuk disentuh, termasuk kemaluan. Terlebih jika dimaksudkan sebagai penyemangat jima’. Demikian Ibnu Taymiyyah berpendapat.

Syaikh Nashirudin Al-Albani, mengutip perkataan Ibnu Urwah Al-Hanbali dalam kitabnya yang masih berbentuk manuskrip, Al-Kawakbu Ad-Durari, “Diperbolehkan bagi suami istri untuk melihat dan meraba seluruh lekuk tubuh pasangannya, termasuk kemaluan. Karena kemaluan merupakan bagian tubuh yang boleh dinikmati dalam bercumbu, tentu boleh pula dilihat dan diraba. Diambil dari pandangan Imam Malik dan ulama lainnya.”

Berkat kebesaran Allah, setiap bagian tubuh manusia memiliki kepekaan dan rasa yang berbeda saat disentuh atau dipandangi. Maka, untuk menambah kualitas jima’, suami istri diperbolehkan pula menanggalkan seluruh pakaiannya. Dari Aisyah RA, ia menceritakan, “Aku pernah mandi bersama Rasulullah dalm satu bejana…” (HR. Bukhari dan Muslim).

Untuk mendapatkan hasil sentuhan yang optimal, seyogyanya suami istri mengetahui dengan baik titik-titik yang mudah membangkitkan gairah pasangan masing-masing. Maka diperlukan sebuah komunikasi terbuka dan santai antara pasangan suami istri, untuk menemukan titik-titik tersebut, agar menghasilkan efek yang maksimal saat berjima’.

Diperbolehkan bagi pasangan suami istri yang tengah berjima’ untuk mendesah. Karena desahan adalah bagian dari meningkatkan gairah. Imam As-Suyuthi meriwayatkan, ada seorang qadhi yang menggauli istrinya. Tiba-tiba sang istri meliuk dan mendesah. Sang qadhi pun menegurnya. Namun tatkala keesokan harinya sang qadhi mendatangi istrinya ia justru berkata, “Lakukan seperti yang kemarin.”

Satu hal lagi yang menambah kenikmatan dalam hubungan intim suami istri, yaitu posisi bersetubuh. Kebetulan Islam sendiri memberikan kebebasan seluas-luasnya kepada pemeluknya untuk mencoba berbagai variasi posisi dalam berhubungan seks. Satu-satunya ketentuan yang diatur syariat hanyalah, semua posisi seks itu tetap dilakukan pada satu jalan, yaitu farji. Bukan yang lainnya. Allah SWT berfirman, “Istri-istrimu adalah tempat bercocok tanammu, datangilah ia dari arah manapun yang kalian kehendaki.” QS. Al-Baqarah (2:223).

Posisi Ijba’
Menurut ahli tafsir, ayat ini turun sehubungan dengan kejadian di Madinah. Suatu ketika beberapa wanita Madinah yang menikah dengan kaum muhajirin mengadu kepada Rasulullah SAW, karena suami-suami mereka ingin melakukan hubungan seks dalam posisi ijba’ atau tajbiyah.

Ijba adalah posisi seks dimana lelaki mendatangi farji perempuan dari arah belakang. Yang menjadi persoalan, para wanita Madinah itu pernah mendengar perempuan-perempuan Yahudi mengatakan, barangsiapa yang berjima’ dengan cara ijba’ maka anaknya kelak akan bermata juling. Lalu turunlah ayat tersebut.

Terkait dengan ayat 233 Surah Al-Baqarah itu Imam Nawawi menjelaskan, “Ayat tersebut menunjukan diperbolehkannya menyetubuhi wanita dari depan atau belakang, dengan cara menindih atau bertelungkup. Adapun menyetubuhi melalui dubur tidak diperbolehkan, karena itu bukan lokasi bercocok tanam.” Bercocok tanam yang dimaksud adalah berketurunan.

Muhammad Syamsul Haqqil Azhim Abadi dalam ‘Aunul Ma’bud menambahkan, “Kata ladang (hartsun) yang disebut dalam Al-Quran menunjukkan, wanita boleh digauli dengan cara apapun : berbaring, berdiri atau duduk, dan menghadap atau membelakangi..”

Demikianlah, Islam, sebagai agama rahmatan lil ‘alamin, lagi-lagi terbukti memiliki ajaran yang sangat lengkap dan seksama dalam membimbing umatnya mengarungi samudera kehidupan. Semua sisi dan potensi kehidupan dikupas tuntas serta diberi tuntunan yang detail, agar umatnya bisa tetap bersyariat seraya menjalani fitrah kemanusiannya. (Kang Iftah. Sumber : Sutra Ungu, Panduan Berhubungan Intim Dalam Perspektif Islam, karya Abu Umar Baasyir) melalui sebuah blog, blog-nya evisyari

Author: deltapapa

Saya adalah manusia biasa yang menjalani hidup dengan sederhana dan membuat prasasti keberadaan saya dengan blog ini. Selamat membaca dan terima kasih telah singgah, meski hanya sejenak.

113 thoughts on “Sex Dalam Islam”

  1. Asalamu alaikum wr wb.

    Bolehkah melakukan phone sex dg istri sampai orgasm, karena profesi saya yg mengharuskan meninggalkan kluarga dlm jangka waktu yg lama ( 3-6 bulan)bgmn hukumnya menurut islam…terimakasih.Wasalam

  2. Maaf,sy sering dengar kalo kita tdk boleh menjima’ istri kita dr posisi belakang krn haram
    Dan kalo di pikir ya emang sprt kambing
    Mohon masukannya,makasih

  3. Asalamu’alaikum….. Trimakasih atas nasihat dan saranya juga memberi manfaat. Pada diri saya, (atas pengetahuan dalam sex islam) sya sangat berterimakasih! Dan semoga ini bisa menjadi panduan dalam hidup kita agar keluarga kita menjadi sakinah , mawadah dAn warrahmah dalam rumah tangga: insyaallah amien….

  4. trims kasih ya alloh engkau maha sempurna dan engkau telah ciptakan agama yang maha sempurna ”dan trima kasih atas pengetahuan yang enkau berikan

    1. saya akan menghafal doa tersebut.dgn ikhlas moga semua berkat kelebihan nya saya dapat di tambah agar dpt jodoh dr wanita yg taat suami sebab lama dah duda. kalu wanita yg suka berpoya luar rumah ampun taubat saya tak mahu peristiwa lama berulang kembali . tq byk yr realod doa tu …

  5. ass…..subhanallh bagus bgt,..
    klo boleh tau,.. adakah waktu yng d haramkan untuk berhubungan kcuali dalam keadaan istri datang bulan?

  6. semoga saya mendapatkan suami yang baik, beriman dan selalu mengajari saya dalam kebaikan, membawa rumah tangga saya selalu berada dalam ajaran dan bimbingan Allah SWT, amin..

    Ajaran islam lebih berprinsip dan jauh lebih bermanfaat, Trimkasih untuk artikelnya Om, kayaknya aku bakalan sering datang kesini deh, salut masih aktif ngeblog sampai sekarang 🙂

  7. Salam..sejak kebelakangan ini..ramai wanita “Islam” sanggup hidup sendirian di dunia ini dengan status janda dan andartu ( anak dara tua )..ramai yg berpendapat sedemikian kerana anti perkahwianan olih sebab jahat nya saorang lelaki yang pernah menjadi suami nya? Ramai wanita ” Islam ” ini juga mengenepi kan kehendak sexual nya kerana tidak sanggup bersama suami takut dipermainkan lelaki? Dimana punca nya wanita memilih sedemikian cara?

  8. assalamu’alaiku wr.wb, tq tuk info ttg sex secara islam… ada yang mau saya tanyakan.. bila suami telah melakukan itu (anal sex / melalui dubur dan selama bertahun-tahun melakukan hubungan sex tanpa ada foreplay) apakah boleh saya mengajukan khulu walaupun sebelumnya dengan emosi dia pernah mentalaq saya…? trm ksh. wassalam wr.wb

    1. assalamu’alaiku wr.wb, tq tuk info ttg sex secara islam… ada yang mau saya tanyakan.. bila suami telah melakukan itu (anal sex / melalui dubur dan selama bertahun-tahun melakukan hubungan sex tanpa ada foreplay) apakah boleh saya mengajukan khulu walaupun sebelumnya dengan emosi dia pernah mentalaq saya…? trm ksh. wassalam wr.wb

      sex melalui dubur dan tanpa foreplay adalah pekerjaan yang jahil maksud nya tanpa ilmu sex yang cukup…bagi saya perbuatan yang sebegini biasa nya di ampun olih Allah asalkan kita mahu mempelajari sasungguh nya apa itu sex dalam islam..yang sabenar nya sex dan jalan yg dituntut untuk kita melakukan nya..dalam hal ini perceraian bukan lah matlamatnya. Perbaiki sex anda dan pelajarilah lagi cara-cara sex dlm islam..hentikan niat anda untuk memohin cerai drp suami dan sebalik nya.

  9. cukup mewakili dsari apa yang kami cari ,terutama boleh-tidaknya mendesah saat berhubungan badan…..( hanya sering malu kalo terdengar yang lain )

    jwb: kok sampe kedengeran orang lain?

  10. gmn klu suami istri selama 4 bln bturut2 tidak melakukan hub sex tanpa alasan yg jelas dan suami tidak memberi nafkah lahir jg.apakah sah untuk menggugat cerai?

    1. Salam..telah ku duga beginilah saolan nya yang akan timbul begitu ketara sekali daripada sabilangan wanita dimasa kini…wanita atau pun isteri hanya akan mengikat diri nya selama tiga bulan kontrakan nya..sia-sialah ijab kabul yang diucapkan olih sang suami dengan kalimah allah..iaitu aku terima nikah nya kerana Allah ta’ala. Dipihak isteri pula hanya menerima nikah nya tiga bulan sahaja..kalau suami tidak dapat memberi nafkah ia nya layak dituntut cerai secara fasakh….

      Dunia dah hancur kalau wanita berfikiran sedemikian…hanjurlah dunia..biarlah kahwin kontrakan berjalan terus..dan jahanamlah generasi yang akan datang ini..ingat walau pun Fasakh bolih dituntut olih pihak isteri itu dibolihkan dalam agama tetapi kenapa terima lamaran nya pada mula nya..apa kah sang isteri hanya duduk menadah ketika menjadi isteri..tidak perlu kerja mencari wang atau pun sara hidup dan haya sekadar melayan nafsu sex suami? Apakah sex yang dilakukan ini sebagai pembayaran dengan nafkah atau pun wang daripada pihak suami?

      Sudah genap tiga bulan gagal nya sang suami memberi nafkah..isteri pun sudah sah bolih menggugat tuntutan cerai?

      Cuba fikir…

  11. salam kenal dan bagus artikelnya dan bermanfaat

    jwb: makasih mas, salam kenal kembali. blog sampean bagus. artikel-2nya berbobot. nanti saya copy-paste beberapa ya, sekalian minta ijin nih.

  12. Saya bersukur masih ada umat islam seperti anda yg mau berbagi pengetahuan tentang suatu hal yg baik menurut islam.
    ALLAH maha baik…
    ALLAH maha membalas..
    Mudah2an ALLAH tidak akan luput membalas kebaikan anda..Amin..

    jwb: terima kasih. amien.

  13. senang dgan artikelX, tapi boleh nga updat terbaruX mengenai remaja yng belum nikah. solX ak juga remaja yang belum nikah dan ingin mencari pasangan yang ketaatanX pada Agama Islam cukup besar..! thank’s before

    jwb: thanks. kalo mo pilih istri intip ini ya cara memilih istri
  14. WAS,,,

    Air mani tidak bolih sama sekali di panjut keluar drp rahim isteri atau pun isteri mahu menahan drp memasuki faraz nya. Bolih jadi haram dan dilarang olih agama dan dari segi kasihatan serta perubatan. Begitu juga wanita tidak bolih mengeluar air mani nya daripada faraz nya semasa perhubungan intim..Perbuatan mengeluarkan mani drp faraz olih isteri dan suami adalah dilarang,, apatah lagi oral sex dan onani…atau gunakan barang-barang buatan sendiri untuk meransang dan mengeluarkan mani.

    Memang mengikut hukum islam ..berkahwin itu adalah bertujuan memperolihi anak..ibu bapalah bertaggung jawab menjadikan anak nya itu anak yang solih atau pun tidak…

    Hal sex adalah menjadi suatu keperluan didalam penghidupan kita. Bagus nya Islam ialah menjadi kan sex ini adalah sabagi Ibadah..Itulah perlu kita berkahwin,,ak bolih buat maksiat,,main dekat luar dan lain-lain lagi…jadi sesuatu perkra yang di jadi pekerjaan ibadah kepada Allah maka sex ini perlu lah kita menunaikan sapetimana yang di tuntut secara Islam.

    Sebab itu saya utarakan topik yang terdahulu yang perlu kita berbicara “apa itu Sex dalam Islam”.

    1. Apakah rahsia air mani mesti dimasukan didalam faraz wanita dan bukan di buang keluar begitu sahaja.\??

    Sila bincangkan lagi…

  15. assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh

    mo tanya ni..
    apakah dalam berhubungan suami istri..si suami harus menaruh spermanya di dalam kemaluan wanita? apakah itu harus?? karena setau sya bilasperma di muncratkan di luar itu tidak bole?? berarti apakah kita setiap melakukan hubungan badan harus punya anak ya?? gmn ni solusinya saya blom terlalu mengetahui tentang ini…ada yang bisa kasih solusi??

    oya 1 lagi tentang masalah oral sex apakah boleh ya??

    tolong di bales bagi yang mengetahui..semoga sharingan yang kalian beriikan di berkahi oleh Allah SWT .amin

    wassalamuallaiukum warrahmatullahi wabarakatuh

  16. Berdasarkan apa yang telah saya baca….bolihkah si suami dan isteri menjilat, kulum, hisap atau cium alat untuk menjalinan kasih itu??

    1. Di segi science ..tak menjadi kesalahan.
    2. Di segi adat dan resam…bergantung kepercayaan masing-masing
    3. Disegi agama harus…ketika bersih.
    4. Disegi kasih sayang saorang isteri dan suami..terpulang.

    Setakat ni tidak ada nas atau pun fakta yang ia nya bolih atau pun dilarang..bab ini adalah telalu dalam dan jarang malah tidak kedengaran langsung cara-cara nya di sahkan.

  17. Sex ada lah satu ibadah kepada Allah bagi dua-dua nya isteri dan suami…sex dalam islam ..dapat menjamin umat yang ahli nya syurga..bermula nya hidup adalah sex..melahirkan manusia iman dan bertaqwa..melahirkan anak2 yang solih dan solihin..

    Lakukan sex dengan penuh kasih sayang upama nya kita bersolat…kasih dan berquality,,,tidak rakus,,bersama2 mencapai nikmat nya sudah pasti melahirkan keluarga tang bahgia dan mencintai kedamaian, kasih sayang, berkerja kuat dan beriman.

    Sex adalah nadi penghidupan di dunia yang fana ini.

    jwb: thanks

  18. assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    postingan di atas sangat bagus..terimakasih ya atas infonya.

    saya juga berharap orang2 zaman sekarang terutama islam , lebih mengenal hal seperti ini…bagi anak muda..agar di beri hidayah agar tidak terjerumus dalam kebudayaan yahudi..

    di wajibkan bagi yang sudah mampu untuk menikah , krn menikah dapat menundukan kepala dan menjaga kemaluan ..
    anak muda skarang kurang tau kalo pacaran itu tidak boleh.karena mendekati zinah dan bukan muhkrim..

    oya terkait dengan ini..onani dalam islam ternyata di haramkan.. bagi kaula muda di anjurkan berpuasa lah ..krn puasa dapat mengurangi hasrat,nafsu birahi,,, semoga Allah senantiasa memberkahi kita..amin

    thx y postinganya .ajiib! hehe

    wassalamualaikum warahmatuhlahhi wabarakatuh

    jwb: makasih komentarnya mas donni.

  19. baru kali ini aq mendapati seorang uhti yang byk tau tetang dunia sex dengan rujukan dari islam yang terasa baru bagiq.. islam sggh luar biasa …… antum jg luar biasa… met kenal… kalau blh tau dimana lg bisaq jumpai tulisan2mu??

    jwb: salam kenal kembali mas

  20. Assalammuallaikum

    makasih ni atas pengetahuannya….

    salam kenal ja ya….

    oya maaf sebellumnya,aku copy dikit nih artikel nya…

    makasih…..

  21. ass.terima kasih atas info yang diberikan smga dpt bermanfaat buat umat.dan mudah2an sy bs dpt jdh yang ngerti akan islam yang sebenarnya.amin.wsslmslm.

    jwb: semoga. amien.

  22. Wah bagus sekali materinya. Sebenarnya saya kebetulan udah sedikit tahu ya dari artikel2 juga. Misalnya web kedokteran (ilmu kedokteran yg paling menarik & ga ngebosenin mbacanya ya ini qi qi qi ^^)

    Namun disini dibahas dlm perspektif Islam dengan menggunakan Bahasa Fiqih juga. Jazakallah atas infonya..
    Semoga saya bisa lekas nyusul… masih dlm pencarian 😉

  23. Assalamualaikum… saya seorang suami usia 37 th, istri 36 th. Kalo boleh bertanya, apa hukumnya istri yang hanya mau berhubungan badan cuma sekali dalam sebulan, sedangkan suami berharap bisa lebih… berdosakah saat istri menolak ajakan suami untuk bersetubuh? wasalam… terimakasih.

    jwb: wah, mesti tanya ke ahli fiqih boss, tapi menurut pemahaman saya istri berdosa kalo begitu

    1. klo boleh saya tambahkan,saya mau ngasih beberapa hal yg mgkn sy tau.jika seorang istri menolak ajakan suami untuk melayani suaminya maka hukumnya dosa besar karena tugas istri adalah melayani suami.ada cerita dari seorang ahli tasawuf yang bernama Robiah adawiyah tu terkenal patuh dg suaminya.setiap mlm dia menawarkan dirinya kepada suaminya.jika suaminya membutuhkan dia maka dia selalu berusaha untuk memuaskan si suami,tp jika suaminya tdk berkeinginan untuk berhubungan maka dia minta izin untuk beribadah kepada allah.ketika rabiah di tinggal wafat suaminya dia tidak berkeinginan untuk berkeluarga lagi.ketika suaminya masih ada dia patuh terhadap apa yang di perintahkan si suami,tp ketka suami dah gak ada pikiran dan segalanya di pasrahkan kepada allah semata.padahal rabiah terkenal kepandainnya,kecantikannya,dan ketekunan dlam ibdhnya.byk lki2 yg mendatanginya untuk menikahi dirinya,rabiah mau nikah dg org tesebut ttp dg syrt dia hrs bisa menjawab 4 pertanyaan darinya.yt
      1.apakah besok klo q meninggal dlm keadaan khusnul khotimah to suul khotimah
      2.ketika aku dlm kubur apakh aku bisa menjawb pertanyaan yg di tanyakan kepadaku
      3.dlm kehidupanku disana apakh sku bisa menjalalninya dg kebahagiaan?
      4.apakh nantinya aku masuk neraka to surga?
      semua lk2 yg melamarnya plg dg rasa malu karena ketekunan seorang wanita yg sllu mmkrkan kehidupan ahirat di banding kehidupan dunianya.semoga kita bisa mewarisi sifat rabiah adawiyah.ami……..n

  24. makasih ya dah berbagi ilmu,boleh dong kirimi gue banyak lagi ilmu ke email gue,soalnya gue hidup dinegara kafir alangkah senangnya klu km mau bantu aku dekatkan diri pada ALLAH SWT,makasih sebelumnya.

  25. assalamualaikum.wr.wb……….mksh atas infonya sebagai ilmu yng bermanfaaat bagi orang2 yang membacanya…………….lam kenal

  26. Naeg ,,cinta,,kasih ku semua,,perhatikakan betapa indah nya islam dalam perkahwinan,,, itu lah kita dalam islam ni digalak kan kahwin awal umur 21 – 28 bagi perempuan dan lelaki nya umur 25 – 40..ini amat bagus bagi perkahwin yang pertama..untung nya kahwin awal ni..1. tidak berzinah. 2.Islam dan agama nya terpelihara 3. Mendapat zuriat yang cherdas, pandai dan gental. 4. Menjana ekonomi yang mantap 5. Dalam zone yang sihat….Nah bertapa untung nya wanita pula yang mana dapat berkahwin awal di umur kira-kira 17 – 20 tahun. 1. Semua dosa dan tanggung jawab agama islam di pikul olih suami 2. Dapat membuat pahala yang berlipat ganda satelah bergelar isteri…3. Semua perbuatan, ibadah sembahyang ,,masak memasak di kurniakan pahala olih allah terus kepada isteri..POKOK nya banyak lagi pahala yang amat senang di dapati olih saorang yang bergelar Isteri..jadi rebut la peluang ini supaya dapat menjadi isteri yang umur nya masih dalam 17 – 20 tahun…tidak kira isteri pertama ke,,isteri kedua ke..yang penting suami nya itu suami yang bertanggung jawab dan melaksana kan hukum Allah dengan betul dan bukan nya sonsang….SEX, Agama, kehidupan adalah paling hampir, bantu membantu dan sama sahaja iaitu menjadi pokok nya tujuan kita hidup di dunai ini selain ilmu dan kekayaan…..Salam utk semua.

  27. bagus yah islam …
    pas tapi kadang orang berlebih-lebihan dengan sex
    paling indah memang sex setelah menikah
    ayo yang masih bujang pada nikah
    jangan suka berfantasi tok
    kasihan yang cewek juga butuh itu
    tapi juga pengin juga nyaman karena ada tanggungjawab…he he

  28. Rukun rumah tangga

    Isteri dikiri suami
    Suami dikanan isteri
    Anak-anak di tenggah suami dan isteri
    Tentangga di bawah suami dan isteri.

    Suami dan Isteri bukan nya satu perniagaan
    Perniagaan yang untung atau rugi atau Win-WIN situation
    Perkahwinan adalah satu ibadah saumpamanya sembahyang.

    Tidak ada pembayaran kalau melaku kan sex
    Tidak ada pembayaran kalau mencari wang.
    Tidak ada upah untuk basuh baju.
    Tidak ada upah untuk memasak..

    TIDAK ADA UPAH untuk kita sembahyang.

    Hukumnya wajib untuk dilaksanakan.
    Akan menjadi haram, harus dan makruh seandai nya jahil melaksanakan.
    Haram kalau tak pandai memuaskan sex untuk suami dan isteri
    Haram kalau isteri tidak makan, mempunyai tempat berteduh
    Berdosa suami kalau isteri tidak sembahyang
    Berdosa suami kalau isteri memfitnah orang

    Pinchang dan hancurnya rumah kalau tidak memenuhi sharatnya
    Dan nasib 3 bulan lah umur nya isteri dan suami yang gagal.
    Gagal menyempurnakan ibadah ini kerana allah
    dan bukan nya kerana suami atau pun isteri..

    INILAH SEX yang dikatakan menjadi TERAS atau PUN POKOK dalam suami Isteri..bukan wang, bukan anak, bukan apa-apa…

    RENUNGAN BERSAMA.

  29. Yang mahu hunting kekasih, buat hati dan Isteri…AWAS>>>>>

    1. Awas Yang Cantik Muka nya..
    2. Awas yang cantik body nya..
    3. Awas yang bisa beri anak…
    4. Awas yang baik keturunan nya…
    5. Awas yang kuat Agamanya….

    Biar semuanya selari 100 percent kalau bisa capai tapi sekarang ni penuh dengan dunia palsu…hidup kita beristeri dan berumah tangga cuma 3 bulan sahaja…tak dapat sang suami memberi nafkah makan kepada isteri maka sang isteri udah mempunyai tiket untuk minta FASAKH–Cerai..

    Jadi FIKIR_FIKIR lah nak cari pasangan tu. dan amat susah sekarang ni untuk mendapat isteri atau pun suami berkahwin kerana Allah..sadekah kasih sayang, cinta dan tenaga biasa nya di minta ganti olih sang isteri…TAPI kita lelaki tidak mempunyai apa apa Nas atau pun hukum yang membolih menuntut apa-apa daripada pihak Isteri…

    Hukum itu Adil…cuma sang isteri atau pun perempuan yang tidak faham apa itu kerana Allah??????

  30. Ada sebuah komentar dari seseorang, tapi karena beliau mengirim melalui form contact, maka saya re-post tanpa menyebut penulis komentar. Saya ucapkan terima kasih atas komentarnya:

    saya telah membaca artikel anda yang berjudul “sex dalam islam ” saya merasa kaum muda perlu membaca artikel anda tersebut. agar mereka paham mengenai sex yang yang benar dan sex yang keliru. oiya akh, jika diamati dari posting2 anda, kok menjurus ke permasalahan2 fiqih keluaraga dan sekitarnya. Saya usul gmn kalau akh posting juga masalah aqidah yang saya rasa juga sangat penting. Kalau diamati akh ini jago dalam tulis menulis, pertimbangan tersebut lah yang membuat saya yakin akh bisa posting seputar masalah aqidah al islam.
    1 lagi akh : ) , gambar di artikel “sex dalam islam ” itu siapa ya ? Subhanalloh…
    mungkin akh ada link ke gambarnya, saya juga lg hunting akhwat untuk menikah… :- )
    syukron

  31. Salam Cermin Ku.

    Islam itu bersih dan mulus hal hukum nya..SEx dalam Islam adalah wajib bagi semua umat Nya..umat Nya sahajalah yang jahil..tidak faham dan senentiasa berfikiran kotor dan berasa bersalah sangka,,was-was,,tak tentu fikiran..malah memikirkan sex itu kotor…Nah begitu tepat sekali sahabat kita ” CERMIN ” ini menulis, menampilkan dan bersusah payah mengatur articles ini untuk bacaan kita semua..Moga-Moga kerja nya di berkati Allah.

    Sekarang kita bincany tentang prakatik dan pengajaran nya yang mana kita umat islam perlu dan wajib laku kan..Inti pati article ini memperkuat kan hukumnya haram kalau kita umat islam tidak melakukan sex..( ilmu sex ) scara ajaran Islam dan mengikut sunnah Nabi.

    Soalnya sekarang,,,biasanya siapakah yang tidak faham atau pun jahil atau pun haram atau pun tidak sah atau pun batal didalam melaku kan tuntutan ibadah sex didalam kehidupan kita umat islam sekarang ini????

    1. Ada kah masyarakat?
    2. Pemerintah atau pun penguatkuasaan.
    3. Lelaki
    4. Perempuan

    Pengalaman saya yang berlandaskan fakta-fakta yang membuat kepada gagalnya kita umat islam dalam menjalankan ibdah sex yang wajib ini ada lah terdiri daripada gulungan isteri berdasar kan cabaran ayat alquraan yang maksud nya ” Shurga bagi saorang perempuan itu senang sekali untuk didapati nya hanya dengan menunaikan ibadah suruhan Islam ia itu hukum lima perkara, menunaikan perintah suami, menjaga kehormatan diri, menutup segala ke”aiban diri sendiri dan suami”…inshallah shurga akan menantinya….renungkan lah wahai perempuan dengan hati yang terbuka..Malangnya sekali biasa nya kaum perempuan ditanami olih sifat iri hati, tamak, membangga kan diri, kedekut, bakhil, tak bolih berkongsi kasih dan lain-lain lagi…yang berlawanan dengan kaum lelaki..BIASA NYA LELAKI SUKAKAN PEREMPUAN YANG RAMAI DAN PEREMPUAN PULA SUKAKAN HANYA KEPADA SAORANG LELAKI..

    Cuba fikir dan discus hal yang di atas sebagai bahan yang wajib untuk kita dapat melahirkan ibadah sex yang tulus mulus disamping mencapai matlamat sex sabenar nya didalam institusi perkahwinan didalam agama islam…kuat…satu kaum..dan satu agama..

    Cuba fikir…

  32. Cermin sabuah hati…good kata nya…good topic..tetapi adakah anda yang mencermin itu adalah bukti kembalinya wajah ada sendiri? Benar nya siapa itu cermin?? Masyarakat, Agama, Perempuan, sex dan apa juga.

    Jawabnya terfokus adalah “””CERMIN”””

    1. Cermin itu hidup atau mati ( barang or Life )
    2. Cermin itu putih atau hitam.
    3. Cermin itu apa sahaja.

    Jawabnya …Iman dan Hati tiap2 Individu…kalau terima hakikat siapa itu perempuan dan siapa itu lelaki dengan tulus mulus dalam Islam yang Tulin ini….itu ok..tak ada masaalah..its OK…kebanyakan orang bilang sahaja Islam..tapi marah, geram, iri hati, kalau mendapat suami yang berkongsi( beristeri dua, tiga, dan emapt)…tanya hati,,sabelum mencari tafsiran dalam ajaran agama islam…Jangan salah kan Nabi SWA, Jangan salahkan hukum agama dan lain-lain.sabenar nya siapa dan apa ya????? kuat kan ingatan dan tunaikan ibadah kepada Allah, diri sendiri dan kepada yang lain..jawapannya adalah didalam dada anda sendiri.

  33. mudah2an orang yang membaca artikel ini adalah orang2 yang berfikir dan cerdas…bukan oknum yang mengaku muslim tapi bertindak di luar jalan islam…

  34. Subhanallah, bagus sekali artikelnya…nambah pengetahun euy.
    makasih banyak ya 🙂
    jadi bisa lebih prepare deh. lho?? hihihi… :”)

  35. aku baru baca artikel tadi pagi tentang memandang foto wanita itu dosa, kenapa ilustrasinya pakai foto wanita, cantik lagi..
    makasi..

    jwb: ngeliatnya jangan ada pikiran yang enggak-enggak ya!

  36. sebaiknya juga di beri tahukan bagaimana cara2 sex menurut islam,,,karna saya membaca artikel ini ingin tahu bagaimana cara sex manurut tuntunan agama islam,,,,,,n bagaimana cara sex yang bisa menjadikan anak kita kelak tampan dan cantik,,,,

    jwb: berdoa mas. bukankah ada doa’setiap kali kita akan melakukannya?

  37. mohon pencerahan,
    apakah oral saat jima’ dilarang dalam agama islam ?
    mohon penjelasan bagi rekan2 yang mengatehuinya…
    wassalam

    jwb: hayo siapa yang bisa bantu dipersilahkan

  38. wahai sahat2ku jangan sampai kita prustasi garah2 cinta,soalnya gua perna ngalamin tapi kita cobah ambil hikma atas semua yang kita alamin,mungkin suatu saat nanti sahabat mendapat yang lebih baik.

  39. berhubungan badan adalah salah satu dari “tugas kemanusiaan” manusia sebagai manusia, makhluk biologis yang di dalamnya terdapat dorongan biologis. dorongan itu adalah fitrah dan alami yang jika disalurkan dengan sebenar-benarnya maka bernilai ibadah. jangan lupa sebelumnya membaca bismillah dan doa “allohumma jannibnaa minas syaithoon wajnnibis shaithoona minna”.

  40. ASKUM..!wah2,ax blum nikah.yadah bsk tak nikah..!ha3.tp,kl dh krja.alhamdulillah.sumbangan fikirannya yg bmanfaat u/ mlindungiku hri ni,esok&seterusx.MATUR NUWUN.WASKUM…!

  41. Saya mempunyai pacar….sebut saja namanya bunga…sebagai seorang pria…aku sebenarnya sangat ingin sekali berhubungan sex dengan pacarku itu…tapi aku tahu…sebagai umat islam yang baik…aku tidak mau melakukannya sebelum menikah…
    Tapi yang menjadi persoalannya..pacarku itu yang selalu minta untuk dipuaskan…aku jadi bingung…..sebagai lelaki yang normal…aku sudah tidak tahan….apalagi dia mengiming-imingi uang(maklum dia anak orang kaya)…
    saya harus berbuat apa ya……?
    aku tidak mau memutuskannya..karena aku sudah berhutang budi padanya…

    Bantu aku mencari jalan keluarnya ya…
    ini alamat emailku
    carreva_fm@yahoo.co.id

    assalamualaikum

  42. jalani semuanya untuk mencari keridhaan ALLAH, hindari zina karena adzab orang yang berbuat zina akan dipercepat dan ditimpakan didunia maupun akhirat. menikahlah segera, jangan terlalu asyik berpacaran….adakah alasan yang mengatakan bahwa pacaran itu halal?

  43. terima kasih atas ilmuyaaaa… ini penting bagi kami penganten baru hu……hu……

    jawab: dhuh, ….. pengantin baru, selamat ya. thanks udah tengok-tengok di blog ini. Salam buat suami.

  44. Assalamualaikum..Warahmatullahi..Wabarakatu……..

    Aq Sangat Berterima Kasih Sekali…….Salam Tuk Semuaaaaaaaaaaaaaaa….Wassss

    jawab: semoga bermanfaat dan terima kasih telah mampir blog ini

  45. Assalamualaikum..Warahmatullahi..Wabarakatu…

    Begini saudara2ku seIman, sebangsa, dan setanah air Indonesia baik didunia maya maupun dunia nyata…
    Ane pernah dengar guru ane ngomong yang katenye begini,dalam bahase betawinye kira2 artinye ” Yang merusak Islam itu adalah Islam itu sendiri” jadi jangan kamu asal nyeplos aje..lihat dampak positip same negatip nye lebih banyak manfaat atau moderatnye yeee..

    maaf nii, ane komentar bukan buat ente…yee, tapi buat yang sesama ngaku Islam tapi pada berantem, Korupsi dan tidak menjadikan dirinya sebagai Rahmatan Lil Alamin….

    Jawab: Ass. terima kasih telah berkunjung di blog ini. Wass.

  46. afwan, ane saranin jangan majang foto akhwat sembarangan. sekarang kan kita tau dunia maya yang ingin merusak Islam kayak apa. jadi jaga – jaga aja.

    Jawab: Pur, Saya beragama Islam. Saya juga menyadari banyak orang dengan berbagai cara dan upaya ingin menghancurkan Islam seperti apa yang ada dalam Al Quran. Saya posting sebuah photo (sebagai ilustrasi) seorang muslimah yang ayu karena Saya bangga busana muslimah tetap menjadikan seorang wanita ayu, berwibawa dan tentu saja yang paling penting adalah pribadi seorang muslim dan muslimah. Terima kasih atas sarannya, mohon maaf jika kurang berkenan.

  47. wah ini yg seharus nya di di denger oleh remaja islam kita, jangan hanya cuma tau enak nya tapi g mau anak nya…
    makasih y…
    oya boleh lah kirim2 tulisan k email saya jika tuan membolehkan…
    hehehe…
    muliate godang…

    Jawab: Semoga posting ini bermanfaat. Orang Batak ya?

  48. assalamu’alaikum Wr.Wb. salam kenal dari saya bustami di medan, saya suka atas pengetahuan yang seperti ini, oleh kerana itu atas pengetahuannya saya ucpkan terima ksih! muka kamu yang ayu membuat saya suka atas pengetahuan yang seperti ini, aku tunggu ya balasannya!! salam sukses buat kamu, wassalam!!!!! bustami

    Jawab: Komentar Anda rupanya ditujukan buat photo ilustrasi yang saya posting. Terima kasih telah berkunjung

Leave a reply to inuel Cancel reply